Kamis, 10 November 2011

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : Sekolah Dasar

Mata Pelajaran : Matematika

Materi Pokok : Keliling dan Luas Persegi

Kelas / Semester : III/ II

Alokasi Waktu : 3 x 35 Menit

I. STANDAR KOMPETENSI

1. Matematika

Menghitung keliling,luas persegi dan persegi panjang serta penggunaan nya dalam pemecahan masalah

2. IPS

Memahami jenis pekerjaan dan penggunaan uang.

3. Bahasa Indonesia

Mengungkapkan pikiran,perasaan dan pengalaman secara lisan dengan bertelepon dan bercerita.

II. KOMPETENSI DASAR

1. Matematika

Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan keliling,luas persegi dan persegi panjang.

2. IPS

Mengenal penggunaan uang sesuai dengan kebutuhan.

3. Bahasa Indonesia

Menceritakan peristiwa yang pernah dialami dilihat atau didengar.

III. INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI

1. Matematika

Menemukan cara menghitung keliling,luas persegi dan persegi panjang serta menggunakan dalam pemecahan masalah.

2. IPS

Menceritakan kegunaan uang.

3. Bahasa Indonesia

Memberi tanggapan dan saran terhadap peristiwa alam yang terjadi disekitar.

IV. TUJUAN PEMBELAJARAN

1. Matematika

Melalui alat peraga bangun datar ,siswa dapat menemukan cara menghitung keliling ,luas persegi dan persegi panjang serta menggunakan dalam pemecahan masalah.

2. IPS

Melalui Tanya jawab,siswa mengetahui kegunaan uang.

3. Bahasa Indonesia

Melalui Tanya jawab,siswa dapat member tanggapan dan saran terhadap peristiwa alam yang terjadi disekitar.

V. MATERI AJAR

1. Matematika

Menghitung keliling,luas persegi dan persegi panjang.

1

2

3

4

5

Persegi Panjang

6

7

8

9

10

11

3 satuan

12

13

14

15

16

17

18

6 satuan

Menghitung satuan persegi sama dengan menghitung banyaknya luas bidang datar

Luas bidang datar persegi tersebut adalah 18 satuan di peroleh dari

= panjang 6 satuan x lebar 3 satuan

= 18 satuan

Luas persegi panjang = panjang x lebar

L = p x l


Luas Persegi di samping = 9 satuan

Di peroleh dari 3 satuan x 3 satuan = 9 satuan

Menghitung Luas Persegi

1

2

3 satuan

3

4

5

Luas persegi = sisi x sisi

= s x s

6

7

8

9

3 satuan

Menyelesaikan masalah yang berhubungan dengan luas bangun datar

Contoh :

Kebun pak andre panjangnya 25 meter, sedangkan lebarnya 10 meter. Berapa keliling dan luasnya?

Jawab:

Di ketahui: p = 25 m

L = 10 m

Keliling = 2 x (p+l)

= 2 x (25 + 10)

= 2 x 35

= 70 m

Luas = p x l

= 25 x 10

= 250 m

2. IPS

Jenis-jenis uang.

3. Bahasa ndonesia

Mendengarkan cerita pendek tentang peristiwa yang pernah dialami.

VI. METODE,MEDIA DAN MODEL PEMBELAJARAN

1. Metode

- Ceramah

- Tanya jawab

- Demonstrasi

- Penugasan

2. Media

Gambar bangun persegi dan persegi panjang

3. Model

Inkuiri

VII. KEGIATAN PEMBELAJARAN

1. Prakegiatan (± 5menit )

- Berdo’a

- Presensi

- Pengkondisian kelas

2. Kegiatan Awal (± 5 menit)

· Appersepsi, guru mengajak siswa untuk bernyanyi tentang bangun datar.

Bangun-bangun datar

Terdiri banyak macam

Mari kita belajar

Tentang luas persegi juga persegi panjang..juga persegi panjang..

· Motivasi

· Menyampaikan tujuan pembelajaran

3. Kegiata Inti (±70 menit)

a. Eksplorasi

- Guru menunjukkan sebuah uang kertas

- Tanya jawab guru dan siswa tentang berapa nilai uang kertas tersebut?serta uang kertas merupakan bangun apa?

- Siswa di ingatkan kembali jenis-jenis bangun datar

- Guru menunjukan gambar bangun datar

- Tanya jawab tentang persegi dan persegi panjang

b. Elaborasi

- Tanya jawab siswa dan guru tentang cara menghitung keliling,luas persegi dan persegi panjang.

- Dengan media gambar, siswa di tunjukan cara menghitung keliling,luas persegi dan persegi panjang.

- siswa di tunjuk untuk maju dan menuliskan rumus keliling,luas persegi dan persegi panjang.

- Siswa di beri penjelasaan cara menghitung keliling, luas persegi dan persegi panjang.

- Siswa mendengarkan penjelasan guru tentang cara menghitung keliling dan luas persegi dan persegi panjang

- Siswa di beri latihan terbimbing

- Setelah selesai guru melemparkan “bola salju” kepada siswa. Siswa yang mendapatkan “bola salju” diharuskan menjawab soal dan mengerjakannya di papan tulis. Jika jawabannya benar, siswa tersebut diberi kesempatan untuk melemparkan “ bola salju “ kepada temannya untuk menjawab soal berikutnya. Tetapi jika jawabannya salah maka siswa tersebut berkeharusan menjawab soal berikutnya sampai berhasil menjawab dengan benar. dst

c. Konfirmasi

- Guru memberikan umpan balik positif terhadap hasil pekerjaan siswa

- Siswa di beri penghargaan atas hasil kerjanya

- Siswa di beri kesempatan untuk menanyakan materi yang kurang jelas.

4. Kegiatan Akhir (20 menit)

- Dengan bimbingan dari guru, siswa dapat menyimpulkan materi yang telah dipelajari.

- Evaluasi

- Tindak lanjut

- Guru memberikan motivasi kepada siswa agar rajin belajar.

- Guru menutup pelajaran.

VIII. EVALUASI

Soal

Kerjakanlah soal-soal berikut!

1. Bangun persegi di atas terdiri atas…….. baris. Setiap baris terdiri atas……. Petak satuan persegi.

Jadi luas bangun persegi di atas adalah…..

2. Persegi panjang di atas terdiri atas….. baris. Setiap baris terdiri atas….. petak satuan persegi.

Jadi luas persegi panjang di atas adalah…..

3. Andi membuat bangun persegi panjang. Panjang nya 29 cm dan lebarnya 18 cm. berapa cm-kah keliling persegi panjang yang di buat andi?

4. Panjang papan tulis adalah 9 cm berbentuk persegi panjang,dan lebarnya adalah 7 cm. berapa cm-kah keliling papan tulis tersebut?

5. Rina mempunyai buku berbentuk persegi yang panjang nya 70cm dan lebar 70 cm. berapakah keliling buku rina?

Jawaban

1. Bangun persegi di atas terdiri atas 6 baris. Setiap baris terdiri atas 6 petak satuan persegi.

Jadi luas bangun persegi di atas adalah = 6x6 = 36

2. Bangun persegi panjang di atas terdiri atas 3 baris. Setiap baris terdiri atas 6 petak satuan persegi panjang.

Jadi luas bangun di atas adalah = p x l

6 x 3 = 18

3. Diketahui panjang = 29 cm

Lebar = 18 cm

Ditanya keliling dan luas persegi panjang?

Jawab : keliling = 2 x (p + l)

= 2 x (29 + 18)

= 2 x 47

= 94

Luas = p x l

= 29 x 18

= 522 m

4. Diketahui panjang = 9

Lebar = 7

Ditanya keliling dan luas persegi panjang ?

Jawab : keliling = 2 x ( p + l )

= 2 x ( 9 + 7 )

= 2 x 16 = 32

Luas = p x l

= 9 x 7

= 63

5. Diketahui panjang = 70

Lebar = 70

Ditanya keliling dan luas persegi ?

Jawab : keliling = 4 x s

=70+70+70+70 =280

Luas = s x s

= 70 x 70

= 490

IX. PENILAIAN HASIL BELAJAR

1. Teknik = tes dan non tes

Skor benar = 2

Skor salah = 0

Skor maksimal 10

Nilai = jumlah benar X 2 = 10

2. Bentuk tes = Tertulis

3. Instrument = Lembar kerja siswa

X. SUMBER BELAJAR

Sumber

- Panduan guru buku paket matematika gemar berhitung untuk kelas III,penerbit suparjono.

- Panduan guru buku paket cerdas berhitung matematika untuk kentuk kelas III,penerbit aneka ilmu.

- Cerdas berhitung Matematika untuk SD/MI kelas 3. BSE

- Bahan ajar Dimensi. Matematika untuk sd/mi kelas 3. Ar-Rahman

Batang, 2011

Praktikan

Sukirah

195610081982012001

Nama :

No.absen:

Kerjakanlah soal-soal berikut!

1. Bangun persegi di atas terdiri atas…….. baris. Setiap baris terdiri atas……. Petak satuan persegi.

Jadi luas bangun persegi di atas adalah…..

2. Persegi panjang di atas terdiri atas….. baris. Setiap baris terdiri atas….. petak satuan persegi.

Jadi luas persegi panjang di atas adalah…..

3. Andi membuat bangun persegi panjang. Panjang nya 29 cm dan lebarnya 18 cm. berapa cm-kah keliling dan luas persegi panjang yang di buat andi?

4. Panjang papan tulis adalah 9 cm berbentuk persegi panjang,dan lebarnya adalah 7 cm. berapa cm-kah keliling dan luas papan tulis tersebut?

5. Rina mempunyai buku berbentuk persegi yang panjang nya 70cm dan lebar 70 cm. berapakah keliling dan luas buku rina?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar